Juventus Targetkan 3 Pelatih Top Usai Tendang Thiago Motta, Ada Sang Mantan
Klub Liga Italia, Juventus, targetkan 3 pelatih top untuk gantikan Thiago Motta saat jendela bursa transfer musim panas 2025 dibuka.
Sportcorner.id - Klub Liga Italia, Juventus, targetkan 3 pelatih top untuk gantikan Thiago Motta saat jendela bursa transfer musim panas 2025 dibuka.
Juventus resmi memberhentikan kedudukan Thiago Motta dari kursi kepelatihan klub pada 23 Maret 2025.
Hal tersebut diyakini karena beberapa kegagalan Thiago Motta untuk memenuhi target petinggi Juventus di musim ini.
Tercatat, Motta hanya gagal mengantarkan Juventus ke peringkat 4 besar Liga Italia untuk mengamankan posisi di Liga Champions musim depan.
Saat ini, Juventus duduk di peringkat 5 papan klasemen sementara Liga Italia 2024/2025 dengan torehan 52 poin, terpaut 1 angka dari Bologna di posisi 4.
[Baca juga: Alexander Isak Tunda Perpanjangan Kontrak, PSG Punya Formula Dahului Barcelona]
Thiago Motta juga gagal membawa Juventus menang di babak playoff Liga Champions 2024/2025, usai kalah dari PSV Eindhoven dengan agregat 4-3.
Tak hanya itu, Motta dipaksa menyerah di perempat final Piala Italia 2024/2025 oleh Empoli setelah kalah di babak penalti, 2-4.