Hasil Red Sparks vs Pink Spiders Jumat 4 April 2025

Berikut ini adalah hasil pertandingan ketiga final V-League 2024 antara Red Sparks melawan Pink Spiders.

Share:
Red Sparks kalah 0-3 dari Hyundai Hillstate di laga kedua playoff V-League 2024/2025/foto: KOVO
Olahraga
Red Sparks kalah 0-3 dari Hyundai Hillstate di laga kedua playoff V-League 2024/2025/foto: KOVO

Di saat skor 23-18, Red Sparks kehilangan setternya, Yeum Hye-seon. Saat melakukan toss, lututnya terasa sakit.

Tapi, Yeum Hye-seon tetap memaksakan bermain hingga set pertama berakhir. Pink Spiders menutup set pertama dengan skor 25-21.

Di set kedua, Pink Spiders langsung melesat dengan keunggulan 5-1. Selisih empat poin masih terjadi di kedudukan 9-5.

[Baca Juga: Red Sparks Masih Ada Peluang, Pink Spiders Punya Memori Kelam saat Unggul 2-0]

Red Sparks mampu menyamakan skor 10-10 dan berbalik unggul menjadi 13-12. Tapi, Pink Spiders bisa membalikkan kedudukan lagi pada skor 15-13.

Red Sparks mampu mengejar dan menyamakan kedudukan pada skor 18-18. Situasi semakin menegangkan ketiga skor kedua tim masih sama kuat 23-23. Setelah melalui pertarungn panjang, Pink Spiders merebut set kedua dengan skor 36-34.

Di set ketiga, Red Sparks memulai laga dengan baik. Saat kedudukan imbang 3-3, Red Sparks mencatatkan lima poin beruntun dan unggul 8-3.

Red Sparks bisa mempertahankan keunggulan lima poin pada kedudukan 10-5. Memasuki pertengahan set, Pink Spiders mulai memperkecil ketertinggalan pada skor 11-12.

Pink Spiders akhirnya bisa menyamakan skor pada kedudukan 16-16. Bahkan, akhirnya Pink Spiders bisa membalikkan kedudukan 18-16.


Baca Juga

Hasil NBA, Golden State Warriors Sikat LA Lakers