Beda Nasib Wakil Asean di Piala Asia U-17: Indonesia Menang, Thailand Keok

Piala Asia U-17 2025 sudah berlangsung di Arab Saudi sejal 3-20 April mendatang

Share:
Jalannya laga antara Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17. (Foto: Dok/Timnas Indonesia)
Bola
Jalannya laga antara Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17. (Foto: Dok/Timnas Indonesia)

www.sportcorner.id - Piala Asia U-17 2025 sudah berlangsung di Arab Saudi sejak 3 April 2025. Pada ajang ini Asean diwakili oleh empat negara, Timnas Indonesia U-17, Thailand, Australia, dan Vietnam.

Dari pertandingan pertama ini, ternyata tiga wakil tersebut memiliki nasib yang berbeda. Thailand U-17 menjadi tim yang paling apes dibandingkan dengan dua kontestan lainnya di Piala Asia U-17.

Pada pertandingan pertama lalu, Thailand U-17 harus menelan kekalahan yang cukup mengenaskan dari Uzbekistan. Bermain di Okadh Stadium, Taif, Thailand harus kalah telak 1-4 dari Uzbekistan.

Gol Uzbekistan dicetak oleh Sadriddin Khasanov (2'), Nurbek Sarsenbaev (13'), Asilbek Aliev (80'), Abubakir Shukurullaev (85'). Sementara satu-satunya gol Thailand dicetak oleh Silva Mexes (40').

Sementara itu, pada pertandingan lainnya, Vietnam harus bermain imbang 1-1 saat melawan Australia. Pertandingan tersebut dilangsungkan di Okadh Stadium, Thaif.

Baca juga: Dokter Timnas Choi Ju-young Jadi Saksi Dua Kali Timnas Indonesia Bekuk Korea


Baca Juga

Hasil Parma vs Inter Milan di Serie A (Foto: instagram/@inter)

Hasil Parma vs Inter Milan: Nerazzurri Kena Comeback!