Komentar Nova Arianto usai Cetak Sejarah di Piala Asia U-17 2025
Nova Arianto mencetak sejarah setelah membawa Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Dunia U-17 2025.
Nova Arianto mengukir sejarah sebagai pelatih pertama yang membawa Timnas Indonesia di semua kategori usia lewat babak kualifikasi.
Timnas Indonesia pernah lolos ke Piala Dunia U-20 di tahun 1979. Tapi, itu terjadi karena dua peserta, Irak dan Korea Utara, mundur.
Timnas Indonesia U-17 juga pernah tampil di Piala Dunia U-17 2023. Tapi, saat itu statusnya sebagai tuan rumha yang sudah pasti lolos.
"Saya berterima kasih kepada pemain saya karena bekerja keras dengan sangat luar biasa. Yang pasti saya berterima kasih dengan pemain yang memberikan kerja keras sangat luar biasa," kata Nova, usai pertandingan.
"Dan sekali lagi kemenangan ini meloloskan kita Piala Dunia, menjadi apa ya, menjadi kado yang terbaik buat PSSI."
[Baca Juga: Timnas Indonesia U-17 Hajar Yaman U-17, Nova Arianto Cetak Rekor Bersejarah!]
"Semua ini berkat PSSI juga yang selama ini sangat mendukung kami. Ini hasil yang kita dapat maksimal dan semoga ini menjadi yang terbaik," ujarnya.
Nova juga berharap, para pemainnya tidak merasa puas diri. Masih ada banyak tantangan yang akan dihadapi di depan mata.
"Di pertandingan pertama maupun di pertandingan kedua, saya lihat semua pemain sangat luar biasaya secara mental secara fisik dan pemahaman tentang taktikan dan semoga pemain lebih berkembang lagi ke depannya," pungkasnya.