Profil Nova Arianto, Si Suster Ngesot yang Bawa Indonesia Mendunia
Berikut profil Nova Ariano, pelatih Timnas Indonesia U-17 yang berhasil membawa Indonesia terbang ke Piala Dunia U-17
Kemenangan ini tak lepas dari peran Nova Arianto. Mantan pemain Persib Bandung ini benar-benar menyerap ilmu dengan baik pada saat menjadi asisten dari Shin Tae-yong.
Bahkan, pada dua pertandingan awal Piala Asia U-17, permainan Nova Arianto dinilai sangat mirip dengan gaya bermain yang dilakukan oleh mantan pelatih Korea Selatan tersebut.
Ya memang, Nova Arianto menjadi asisten Shin Tae-yong selama lima tahun belakangan. Nova Arianto menjadi asisten Shin Tae-yong dari mulai Timnas Indonesia U-20 sampai dengan tim senior.
Semasa jadi pemain, Nova Arianto pernah bermain di berbagai klub. Mulai dari Arseto Solo, PSIS Semarang, Persebaya Surabaya, PSS Sleman, Persib Bandung, Sriwijaya FC, dan terakhir ada Pelita Bandung Raya.
Selama menjadi pemain, Nova Arianto pernah meraih gelar juara bersama dua tim berbeda. Dirinya pernah juara saat membela Persebaya Surabaya tahun 2004. Lalu kembali meraih juara pada tahun 2011/2013 bersama Sriwijaya FC.
Baca juga: Timnas Indonesia U-17 ke Piala Dunia U-17, Fakhri Husaini Sindir Naturalisasi?
Sementara untuk karier kepelatihannya, Nova memulai sebagai asisten pelatih di pelita Bandung Raya pada tahun 2014/2015. Lalu pernah melatih Madiun Putra, Bhayangkara FC U-20, dan Lampung Sakti.