Hasil Bayern vs Inter: Lautaro Martinez Gacor, Nerazzurri Pecundangi Tuan Rumah

Hasil Bayern Munchen vs Inter Milan pada Liga Champions 2024/2025, berakhir dengan skor 1-2.

Share:
Lautaro Martinez saat merayakan gol ke gawang Bayern Munchen. (Foto: Instagram/inter)
Bola
Lautaro Martinez saat merayakan gol ke gawang Bayern Munchen. (Foto: Instagram/inter)

Sportcorner.id - Hasil Bayern Munchen vs Inter Milan pada Liga Champions 2024/2025, di Allianz Arena, Rabu (09/04/25), berakhir dengan skor 1-2.

Kemenangan Inter Milan didapatkan berkat gol yang dicetak Lautaro Martinez (56') dan Carlos Augusto (88').

Sedangkan, gol semata wayang Bayern Munchen disumbangkan oleh Thomas Muller (85').

Dengan hasil tersebut, Inter Milan lebih diunggulkan di leg kedua. Mengingat, mereka akan bertindak sebagai tim tamu.

Sedangkan, Bayern Munchen harus unggul dengan defisit 2 gol, jika ingin lolos ke babak semifinal Liga Champions 2024/2025.

Jalannya Pertandingan

[Baca juga: Komentar Diego Simeone soal Penalti Julian Alvarez Dianulir VAR]

Duel yang mempertemukan antara Bayern Munchen vs Inter Milan berlangsung sengit sejak laga dimulai oleh wasit. Kedua tim saling jual beli serangan.

Hingga pada menit ke-26, giliran Harry Kane yang mengancam gawang Inter Milan. Beruntung, Yan Sommer melakukan penyelamatan gemilang.


Baca Juga

Carlos Pena, Persija Jakarta/Media Persija.

Kekuatan Persija Jakarta Pincang Jelang Lawan Persik Kediri