Persebaya Masih Optimistis Bersaing Raih Gelar Liga 1
Pertandingan Liga 1 tersisa enam laga lagi. Persebaya tertinggal 9 poin dari Persib Bandung yang dipuncak klasemen.
www.sportcorner.id - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster masih percaya diri dapat merebut gelar Liga 1 2024/2025 di akhir musim nanti.
Persebaya Surabaya bermain imbang 1-1 saat bertandang ke markas Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (12/4/2025).
Persija mencetak gol terlebih dahulu di menit ke-62 melalui gol Rayhan Hannan.
Persebaya menyamakan kedudukan saat pertandingan memasuki menit ke-65, lewat gol Flavio Silva.
Dengan hasil ini, Persebaya Surabaya berada di peringkat ketiga dengan 49 poin.
Baca juga: Carlos Pena Tak Khawatir Soal Masa Depan di Persija
Bajul Ijo tertinggal satu poin dari Dewa United (peringkat kedua) yang memiliki 50 poin.
Sedangkan Persebaya tertinggal 9 poin dari pemuncak klasemen Persib Bandung (58 poin).
"Strateginya berbeda sekarang. Kami bekerje 2-3 pekan untuk melawan Persija. Sekarang total strategi yang berbeda dan ada beberapa pemain yang kembali dari sanksi," kata Paul Munster usai pertandingan.