Klasemen Asia Talent Cup 2025 usai Seri Qatar, 2 Pembalap Indonesia Masuk Top 10

Berikut klasemen Asia Talent Cup 2025 usai seri Qatar pada 11-13 April 2025. Dua pembalap Indonesia ada di posisi 10 besar.

Share:
MotorSports

Davino Britani finis di posisi ke-10 pada race 1 dan turun ke posisi 11 pada race 2. Dengan demikian, mendapatkan tambahan 11 poin.

Hasil tersebut membuat posisi Davino Britani naik ke peringkat 13 dengan 11 poin.

Ia terpaut sembilan poin dari Nelson Cairoli yang ada di posisi 10 dengan 20 poin.

Nelson Cairoli hanya meraih tiga poin pada seri Qatar setelah finis di posisi ke-13 pada race 2. Sebelumnya, ia gagal finis pada race 1.

[Baca juga: Hasil Race 1 Asia Talent Cup Qatar: Jepang Dominasi, Badly Ayatullah Cemerlang]

Pemuncak klasemen ditempati oleh pembalap Jepang, Ryota Ogiwara yang memenangi race 1 dan race 2 seri Qatar. Saat ini ia mengoleksi 100 poin.

Ogiwara unggul 20 angka dari rekan senegaranya, Seiryu Ikegami yang harus puas jadi runner-up pada dua balapan di seri Qatar.

Posisi ketiga ditempati oleh pembalap Thailand dengan 51 poin disusul Shingo Iidaka dengan 44 poin.

Berikut klasemen Asia Talent Cup 2025 usai seri Qatar pada 11-13 April 2025:

  1. Ryota Ogiwara 100
  2. Seiryu Ikegami 80
  3. Noprutpong Bunprawes 51
  4. Shingo Iidaka 44
  5. Alfonsi Daquigan 41
  6. Haruki Matsuyama 37
  7. Badly Ayatullah 33
  8. Teerin Jacob Fleming 33
  9. Sarthak Chavan 21
  10. Nelson Cairoli 20
  11. Tanachat Pratumtong 17
  12. Bodie Paige 14
  13. Davino Britani 11
  14. Kim Minjae 10
  15. Mahdi Salem 7
  16. Rikki Henry 6
  17. Archie Schmidt 6
  18. Adam Danial 6
  19. Nguyen Huu Tri 5
  20. Alvaro Hetta Mahendra 3
  21. Sharf Muhriz 2
  22. Chen Shiyu 1

[Baca juga: Cara Nonton Asia Talent Cup 2025 Gratis, Ada 4 Pembalap Binaan AHM]


Baca Juga

Pembalap WEC 2025, Sean Gelael/Istimewa Sean Gelael.jpg

Jadwal Sean Gelael di WEC 2025 Seri Italia Akhir Pekan Ini