Tergoda Bajak Rodrygo dari Madrid, Segini Mahar yang Harus Disiapkan Man City
Manchester City harus menyiapkan mahar yang tidak sedikit guna bajak Rodrygo dari Real Madrid di bursa transfer musim panas 2025.
Kedatangan Rodrygo diharapkan untuk mengembalikan ketajaman di lini depan The Citizens, julukan Manchester City.
Pasalnya, Manchester City bakal nihil gelar di musim ini, mengingat mereka kini berada di posisi 5 klasemen Liga Inggris 2024/2025 dengan torehan 55 poin.
Manchester City memiliki selisih 21 poin dengan Liverpool yang menempati puncak klasemen. Sehingga, sangat mustahil untuk menyalip The Reds.
Tim besutan Pep Guardiola tersebut juga gugur di babak 16 besar Carabao Cup 2024/2025. Serta, tumbang di hadapan Bournemouth pada perempat final Piala FA 2024/2025.
[Baca juga: Eks Petinggi Sabah FC Ucapkan Salam Perpisahan ke Saddil Ramdani, OTW Liga 1?]
Dilansir dari Fichajes, Real Madrid tidak akan menghalangi kepergian Rodrygo di tengah minat yang ditunjukkan Manchester City.
Dengan catatan, Manchester City memberikan mahar sebesar 100 juta euro, atau ditaksir setara dengan Rp.1,91 triliun, guna menebus Rodrygo.
Tak hanya itu, Manchester City memiliki ketertarikan terhadap gelandangan Bayer Leverkusen, yakni Florian Wirtz.
Alasannya wajar, Florian Wirtz adalah sosok dibalik keberhasil Bayer Leverkusen meraih gelar juara Liga Jerman 2023/2024.
Florian Wirtz menyumbangkan perolehan 11 gol dan 12 assist dari 32 pertandingan yang dijalani bersama Bayer Leverkusen di musim lalu.