Usai Gagal di Coppa Italia, Inter Kepincut Boyong Pengkhianat AC Milan
Inter Milan kepincut boyong pengkianat AC Milan, Gianluigi Donnarumma, imbas dari kegagalan di Coppa Italia 2024/2025.
Nama yang kini telah masuk ke radar pemain potensial yang bakal diboyong oleh Inter Milan adalah eks kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.
Gianluigi Donnarumma pernah berseragam AC Milan selama lebih kurang 6 tahun, terhitung dari 1 Juli 2015 hingga 14 Juli 2021.
Sebenarnya, Gianluigi Donnarumma berhasil memenangkan trofi Piala Super Italia 2016/2017 bersama AC Milan.
[Baca juga: 3 Raksasa Liga Inggris Ikuti Al Hilal Rebutan Raphinha, Barcelona Bagaimana?]
Namun, Donnarumma justru memilih angkat kaki dari San Siro pada pertengahan 2021 lalu, demi gabung Paris Saint-Germain (PSG).
Sejak merapat ke PSG, penjaga gawang berusia 26 tahun tersebut menggondol 4 trofi Liga Prancis, 1 Piala Prancis, dan 3 Piala Super Prancis.
Bahkan, Gianluigi Donnarumma membukukan catatan 49 kali cleansheet dari 150 laga yang dijalani di semua ajang.
Pada musim nini saja, Donnarumma mengumpulkan perolehan 10 kali cleansheet dan baru kebobolan 37 gol.
Oleh sebab itu, Inter Milan tertarik mengamankan tanda tangan Gianluigi Donnarumma dalam bursa tranfer pertengahan tahun ini.
[Baca juga: Rumor Transfer: Mees Hilgers Masuk Daftar Pemain Incaran Pencari Bakat Ajax]