Hasil Liga 1 Persija vs Semen Padang, Macan Kemayoran Diseruduk Kabau Sirah
Berikut hasil pertandingan antara Persija Jakarta vs Semen Padang dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-30, Minggu (27/4/2025).
Saat laga tersisa satu menit di waktu normal babak pertama, Semen Padang berhasil membuat publik tuan rumah terdiam.
Bruno Gomes berhasil menggandakan keunggulan Semen Padang setelah mencetak gol di menit ke-44.
Macan Kemayoran kemudian mendapatkan hadiah penalti di masa injury time babak pertama. Namun, keputusan itu dianulir setelah review VAR.
Kedudukan 2-0 untuk keunggulan Semen Padang bertahan hingga kedua tim turun minum.
Pada babak kedua, kedua tim tak banyak melakukan perubahan komposisi pemain. Pergantian baru terjadi setelah laga berjalan sekitar 17 menit.
Carlos Pena menarik Hansamu Yama dan Yandi Munawar. Keduanya digantikan oleh Hanif Sjahbandi dan Ryo Matsumura.
Belum genap sepuluh menit, Carlos Pena kembali melakukan dua pergantian pemain. Kini ia menarik Ramon Bueno dan Ondrej Kudela.
Dua pemain yang dimasukkan adalah Muhammad Ferarri dan Marko Simic.
Sayangnya, pergantian pemain yang dilakukan oleh Carlos Pena tak berdampak banyak ke permainan Persija.
Macan Kemayoran masih kesulitan untuk menembus pertahanan rapat dari para pemain Semen Padang.
Kedudukan 2-0 untuk keunggulan Kabau Sirah masih bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.