Saturday, November 23, 2024

Inews TV Jadi Sasaran Hujatan Gegara Tak Tayangkan Ini di Siaran Langsung Final Korea Open 2023
Olahraga

Inews TV Jadi Sasaran Hujatan Gegara Tak Tayangkan Ini di Siaran Langsung Final Korea Open 2023

  • Alsadad Rudi - 23/07/2023, 15:58
    Durasi Baca: 2 Menit
Pemberitahuan di aplikasi RCTI+ yang mengumumkan siaran langsung final Korea Open 2023 hanya bisa disaksikan via Vision+

Sedangkan untuk jalur live streaming hanya bisa diakses lewat Vision+ yang berbayar.

"inews makin ga bener nih, udh gabisa nonton di rct+ harus langganan dulu bwt nonton trus pas podium fajri di skip hadeh," tulis @helcetus.

"Badminton mulai dimonopoli rcti group dengan vision+ nya sementara siaran digital mulai diblok sana sini," tulis @aykzir.

Fajar dan Rian sendiri jadi satu-satunya wakil Indonesia yang masih bertahan sejak perempat final.

Sementara itu, delapan wakil lainnya sudah gugur lebih dulu.

Jadi, gagalnya Fajar-Rian menjuarai Korea Open 2023 membuat Indonesia tak membawa satupun gelar dari ajang tersebut.

Indonesia mengirim delapan wakil pada ajang Korea Open 2023.

Dari lima nomor, satu-satunya nomor yang tak diikuti wakil Indonesia adalah ganda putri.

Setelah berakhirnya Korea Open, para pebulutangkis dunia akan bersiap menghadapi Japan Open 2023 mulai Selasa (25/7/2023).