Sunday, October 06, 2024

SportCorner.id - Aksi senggolan yang melibatkan Sergio Perez dan Lewis Hamilton mewarnai jalannya Sprint Race F1 GP Belgia di Sirkuit Spa-Francorchamps, Sabtu (29/7/2023).

Senggolan terjadi saat keduanya terlibat duel saat balapan memasuki lap keenam.

Ketika itu, Perez menduduki posisi kelima sedangkan Hamilton tepat di belakangnya.

Senggolan dengan Hamilton membuat mobil Perez mengalami kerusakan yang memengaruhi performanya.

Ia pada akhirnya harus puas rela posisinya terus melorot dan diakhiri dengan gagal menyelesaikan lomba.

Pembalap Meksiko tersebut out dari lomba pada lap ketujuh setelah mobilnya melebar dan terjebak di Stavelot.

Selain Perez, pembalap lain yang juga gagal finish adalah Fernando Alonso.

Sementara itu, seperti biasanya, balapan dimenangi oleh Max Verstappen.

Ada kejuatan pada podium kedua dan ketiga.

Di luar dugaan, Oscar Piastri berhasil finish kedua disusul Pierre Gasly di podium ketiga.

Sementara itu, race director memutuskan Hamilton bersalah atas insiden yang melibatkannya dengan Perez.

Pembalap Inggris pengoleksi tujuh gelar juara dunia itu akhirnya dijatuhi hukuman 5 detik.

Hamilton harus puas ditempatkan di posisi ketujuh di daftar peringkat akhir hasil balapan Sprint Race F1 GP Belgia.

Hamilton bukan satu-satunya pembalap yang mendapatkan penalti pada rangkaian F1 GP Belgia.

Sebab, sehari sebelumnya, Max Verstappen juga mengalami hal serupa.