Sunday, October 06, 2024

www.SportCorner.id - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri cukup senang dnegan hasil tur pra musim di Amerika Serikat. Kini Allegri pun mempersiapkan Juventus untuk menghadapi Serie A 2023-2024.

Juventus dua pekan melakono tur pra musim di Amerika Serikat. Bianconeri bertarung melawan AC Milan dan Real Madrid dalam laga ujicoba.

Juventus bermain imbang 2-2 saat berhadapan dengan Milan. Sedangkan Juventus berhasil mengalahkan Madrid 3-1.

Di musim 2023-2024, Juventus hanya akan fokus di kompetisi domestik Italia saja. Mereka tidak bermain di Eropa karena mendapatkan sanksi.

"Apa yang telah kami lakukan di Amerika, dapat saya katakan tim berjalan dengan baik. Melawan Madrid adalah latihan untuk melawan tim yang kuat, yang memiliki teknik dan fisik. Tapi kami masih bisa berimprovisasi," kata Allegri dikutip dari Football-Italia.

"Secara umum, saya senang karena kami mengakhiri tur di Amerika dengan baik," katanya.

Allegri juga menyinggung soal kebugaraan dan stamina pemain secara keseluruhan.

"Memang benar, kami telah berkembang dalam kondisi fisik dan wajar jika hal ini terjadi karena kami semakin dekat dengan awal musim," kata pelatih asal Italia ini.

"Kami telah memulai perjalanan dan kami harus melanjutkan seperti ini. Kemenangan melawan Madrid ini memberi kami harga diri. Namun disaat yang sama kami harus tetap tenang dan tenang karena pertandingan yang dihitung akan dimulai pada 20 Agustus," kata Allegri.

Juventus terakhir kali meraih gelar Scudetto di musim 2019-2020. Allegri pun berbicara soal peluang Bianconeri meraih gelar Scudetto di musim depan.