Sunday, October 06, 2024

www.SportCorner.id - Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, masih menaruh harapan tinggi dan optimistis timnya bisa bangkit pada putaran kedua Formula 1 musim 2023.

Hamilton mengakui jika mobil Mercedes yang ditungganginya kalah cepat dari mobil Red Bull Max Verstappen dan Sergio Perez.

Namun, Hamilton masih yakin Mercedes segera bangkit dan mampu memberikan perlawanan pada putaran kedua F1 2023.

"Saat ini, saya tidak yakin dapat bersaing dengan (Red Bull) dalam hal kecepatan. Saya pikir ada saat-saat Max sekitar delapan persepuluh lebih cepat dari semua orang dalam satu putaran," ungkapnya.

"Tapi, jangan pernah berpikir kita tidak mampu," lanjut pembalap berkebangsaan Inggris itu.

Menurut Hamilton, salah satu balapan terbaiknya pada musim ini adalah GP Hungaria. Ia berhasil mengamankan pole ke-104 sepanjang kariernya.

"Kami tidak memulai di tempat yang kami inginkan di awal tahun, tapi kami membuat banyak kemajuan," tuturnya.

"Ini merupakan kemajuan yang sangat besar sejauh ini dan berharap akan ada lebih banyak lagi di fase kedua," lanjut Hamilton.

Pembalap 38 tahun itu bertekad bangkit dan memangkas jarak dengan Verstappen di puncak klasemen sementara F1 2023.

"Fokus saya adalah mencoba dan mengamankan posisi kedua untuk tim. Saya pikir untuk semua orang di pabrik itu berarti jumlah yang sangat besar bagi mereka," ungkapnya.

Hamilton berharap Mercedes bisa melakukan pembenahan pada balapan musim depan setelah hasil buruk pada musim ini.