Hasil China Open 2023: Asyik, Satu Tunggal Putra Pasti Lolos Semifinal

Indonesia dipastikan meloloskan satu tunggal putra di babak semifinal China Open 2023.

Share:
Olahraga

www.sportcorner.id - Indonesia dipastikan meloloskan satu tunggal putra di babak semifinal China Open 2023.

Kepastian ini didapat setelah Jonatan Christie melangkah ke babak perempatfinal China Open 2023 dengan mengalahkan wakil Kanada, Brian Yang, 12-21, 21-15, dan 21-14.

Jonatan lebih banyak tertekan di game pertama. Beberapa kesalahan juga kerap dilakukan peraih medali emas Asian Games 2018 itu.

Memasuki game kedua, penampilan Jonatan jauh lebih baik. Dia bisa mengontrol pertandingan dan meraih kemenangan dengan 21-15.

Di game ketiga, Jonatan hanya mampu diimbangi Brian Yang di angka 9-9. Setelah itu, Jojo terus melaju dengan memimpin 11-9 di interval.

[Baca Juga: Hasil China Open 2023: Comeback Fantastis Vito, Sempat Ketinggalan 16-20]

Selepas interval, Jonatan terus meninggalkan Brian Yang dengan keunggulan 14-10 sebelum akhirnya menutup game ketiga 21-14.

"Di gim pertama sisi lapangan itu ternyata anginnya kencang dan shuttlecock saat posisinya enak untuk menyerang malah tiba-tiba berhenti jadi pukulan saya banyak yang tidak pas," ujar Jonatan.

Di game kedua, Jonatan bermain lebih sadar dalam meladani permaina Brian Yang.

"Di gim kedua, lawan beberapa kali bermain dengan ulet dan itu membuat saya kurang sabar tetapi saya mencoba belajar lagi supaya lebih tenang," ucapnya.


Baca Juga