www.SportCorner.id - Dua Goat sepakbola dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi terlihat mengenakan jubah Arab di momen yang berbeda.
Al Nassr baru saja mengunggah sebuah cuplikan video ucapan perayaan hari Nasional Arab Saudi yang jatuh pada Sabtu, 23 September 2023 besok.
Video tersebut diunggah oleh Al Nassr melalui akun sosial media Twitter @AlNassr FC pada Jumat, 22 September 2023.
Baru enam jam diunggah, cuplikan video itu sudah diputar sebanyak 17 juta kali dan mendapatkan hampir 50 ribu likes.
Ya, video perayaan itu sukses menyita perhatian publik ketika mereka menampilkan Ronaldo yang mengenakan jubah Arab.
Baca juga: [Terkuak! Ternyata Begini Kisah Kelam yang Dialami Lionel Messi di PSG]
Video berdurasi 2 menit 30 detik itu memperlihatkan bintang Al Nassr mengenakan jubah tradisional Arab Saudi, yakni Bisht.
Ronaldo tampak gagah ketika dirinya berpose sambil memegang pedang.
Hal serupa juga pernah dilakukan oleh bintang Argentina, Lionel Messi.
Namun, La Pulga mengenakan jubah tersebut ketika dirinya berhasil membawa Tim Tango menjuarai Piala Dunia 2022 di Qatar.
Saat itu, Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani memakaikan Bisht ke tubuh Messi sebelum dilakukannya prosesi penyerahan trofi.
Baca juga: [Momen Ronaldo Meingingatkan Sudah Masuk Waktu Salat, Mau Login?]