Saturday, November 23, 2024

www.SportCorner.id - Pelatih Shin Tae-yong merilis skuat Timnas Indonesia. Banyak warganet yang kurang puas.

Shin Tae-yong merilis 25 nama pemain untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam.

Pertandingan pertama rencananya digelar di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, pada 12 Oktober. Leg kedua dihelat lima hari berselang di Bandar Seri Begawan.

Dari nama-nama yang dipanggil, Shin Tae-yong memasukkan pemain yang main di luar negeri, seperti Elkan Baggott, Pratama Arhan, Sandy Walsh, Asnawi Mangkualam, Shayne Pattynama, Marselino Ferdinan, Rafael Struick, dan Jordi Amat.

Ada satu nama yang tak masuk dalam skuat, yakni Ivan Jenner. Kabarnya, pemain berdarah Belanda itu cedera saat memperkuat Jong FC Utrech.

[Baca Juga: Rahasia di Balik Stamina Luar Biasa 'Bocil Kematian' An Se-young]

Absennya Jenner sangat disayangkan mengingat penampilan apiknya bersama Timnas Indonesia U-23 saat berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-23.

Hampir semua muka-muka lama masuk dalam skuat, seperti Rizky Ridho, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta, hingga Nadeo Argawinata.

Warganet tak sepenuhnya puas dengan nama-nama yang dipanggil Shin Tae-yong. Banyak yang mempertanyakan kenapa tidak ada nama Stefano Lilipaly.

"EGY OUT LILIPALY IN," tulis akun @futcard.indo.

"Iya nih padahal (Lilipaly) di club lagi One fire bagus-bagusnya," tulis akun @radendenhar26.

[Baca Juga: Keren Bingit! Band D'Masiv Bakal Konser di Old Trafford]

"Kambuaya, dimas drajad, egy lagi under perform. Meanwhile, lilipaly, khanafi lagi gacor di liga," tulis akun @alfianalfrzy.

"Fano tetap gak di panggil walau gacor di club', masih bawa pemain Arema yg ada di dasar klasemen," tulis akun @asl_punya.

Daftar 25 pemain Timnas Indonesia vs Brunei

1. Edo Febriansyah - Persib Bandung