Thursday, September 19, 2024

www.SportCorner.id - Ejekan "We Are PBSI" sempat muncul dalam trending topic twitter Indonesia pada Kamis (5/10/2023). 

Nyinyiran "We Are PBSI" tersebut dituliskan para penggemar bulutangkis sebagai sindiran atas jebloknya prestasi badminton Indonesia di Asian Games tahun ini. 

Sebagaimana yang kita ketahui, untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, tim bulutangkis Indonesia pulang dari Asian Games tanpa membawa satupun medali. 

Ini jadi pencapaian terburuk tim bulutangkis Indonesia sepanjang keikutsertaan di Asian Games sejak 1962. 

Sebelum Asian Games tahun ini, prestasi terburuk tim bulutangkis Indonesia adalah pulang tanpa raihan emas dan perak pada edisi 1986. 

Baca Juga: Aturan 'Kolot' PBSI Di Balik Bobroknya Bulutangkis Indonesia 

Namun, ketika itu tim bulutangkis Indonesia masih bisa membawa sejumlah perunggu. 

Hal itulah yang tak bisa dilakukan tim bulutangkis Indonesia pada Asian Games tahun ini. 

Satu per satu rontok sejak babak I hingga akhirnya habis tak bersisa di perempatfinal. 

Indonesia pun tak menempatkan satupun wakil di semifinal pada Jumat (6/10/2023). 

Hal itulah yang kemudian jadi olok-olokan netizen. 

 

Nyinyiran "We Are PBSI" kemudian jadi salah satu ejekan para penggemar bulutangkis.