Terakhir, ada pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang merupakan unggulan ketujuh di ganda putri. Sementara di ganda campuran, tak ada wakil Indonesia yang masuk status unggulan.
[Baca Juga: Marcus/Kevin, Dibenci tapi Dirindukan]
Tapi, ada lumayan banyak pemain yang masuk daftar unggulan dan ujung-ujungnya gagal meraih medali apa pun warnanya.
Misalnya di tunggal putra. Wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn, juga gagal meraih medali setelah tumbang di babak 16 besar. Kunlavut adalah unggulan ketiga sekaligus menyandang status juara dunia 2023.
Masih ada beberapa nama lain yang gagal meraih medali meskipun menyandang status unggulan.
Tapi, hanya wakil Indonesia yang menyandang unggulan pertama dan gagal meraih medali. Selebihnya, unggulan pertama di ganda campuran, ganda putri, dan tunggal putri dipastikan dapat medali.
Daftar pebulutangkis unggulan yang gagal meraih medali:
Tunggal putra
Anthony Sinisuka Ginting (1)
Kunlavut Vitidsarn (3)
Loh Kean Yew (7)
Jonatan Christie (8)
Tunggal putri
Tai Tzu Ying (3)
Gregoria Mariska Tunjung (5)
Pornpawee Chochuwong (7)
Busanan Ongbamrungphan (8)
Ganda putra
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1)
Liang Wei Keng/Wang Chang (3)
Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (4)
Liu Yu Chen/Ou Xian Yi (7)