Wednesday, November 06, 2024

www.SportCorner.id - Badminton lovers digegerkan dengan prosesi pengalungan bunga atlet bulutangkis yang gagal di Asian Games 2022.

Salah satu komentar negatif datang dari akun @ainurohman yang menyindir prosesi pengalungan bunga kepada atlet bulutangkis tidak pantas.

Ia beralasan para atlet bulutangkis tidak berhak mendapatkan pengalungan bunga karena mereka telah gagal membawa pulang medali dari Asian Games 2022.

"Apapun bentuk dan maksudnya, mereka tdk berhak menerima bunga krn sudah mencatat sejarah sangat kelam, utk kali pertama NOL MEDALI di Asian Games," tulisnya.

Ainur menilai bahwa para pengurus, pelatih, dan atlet bulutangkis lebih baik menolak pengalungan bunga tersebut.

[Baca juga: Jeblok di Asian Games 2022, Berapa Gelar Juara Bulutangkis di 2023?]

"Lebih terhormat lagi jika pengurus teras federasi mundur krn terbukti tdk kapabel utk konsisten menghadirkan prestasi2 besar kelas dunia terutama dlm 2 thn terakhir," pungkasnya.

Namun, komentar tersebut justru menyulut perdebatan di antara badminton lovers Indonesia.

Tidak sedikit dari mereka yang menilai komentar Ainur sangat menjurus dan menyerang Rehan Naufal Kusharjanto.

Hal itu mengingat hanya Rehan seorang yang mendapat pengalungan bunga oleh pihak NOC Indonesia yang menyambut.