Bukan Situs Trans7, Ini 4 Akses Link Live Streming MotoGP Mandalika
Bagaimana cara mengakses link live streaming MotoGP Mandalika?
Bagaimana cara mengakses link live streaming MotoGP Mandalika
www.sportcorner.id - Selaku official broadcaster, Trans7 memang akan menayangkan siaran langsung MotoGP Mandalika.
Namun, Trans7 tidak akan menayangkan seluruh sesi. Stasiun tv tersebut hanya akan menayangkan sesi kualifikasi, Sprint Race dan Full Race.
Sesi kualifikasi dan Sprint Race akan dilangsungkan pada Sabtu (14/10/2023), sedangkan full race pada Minggu (15/10/2023).
Untuk hari pertama pada Jumat (13/10/2023) hari ini, ada sesi free practive.
Tercatat ada enam sesi yang akan berlangsung pada hari pertama, di antaranya di kelas utama.
Baca juga: Satu-satunya Pembalap Indonesia yang Tampil di MotoGP Mandalika
Untuk sesi di kelas utama akan ada sesi free practice I yang akan berlangsung pada pukul 10.45 WITA atau 09.45 WIB.
Sesi free practice I kelas MotoGP akan berlangsung hingga pukul 11.30 WITA atau 10.30 WIB.
Setelah itu, akan ada istirahat siang sebelum agenda dilanjutkan kembali pada siang harinya.
Secara keseluruhan, rangkaian agenda MotoGP Mandalika hari pertama akan diawali sesi practice kelas Moto3 yang akan berlangsung pukul 09.00 WITA atau 08.00 WIB.
Sesi practice kelas Moto3 akan berlangsung hingga 09.35 WITA atau 09.00 WIB.