Saturday, November 23, 2024

Sementara itu, para pemain Persija ramai-ramai melancarkan protes kepada wasit karena menilai bola sudah melewati garis gawang.

Hal serupa bukan kali pertama terjadi di sepakbola Indonesia. Sebelumnya, Persija pernah diuntungkan oleh gol hantu.

Bahkan tidak hanya sekali terjadi, melainkan dua kali gol hantu menyelamatkan Persija saat melawan Persib Bandung.

Pertama terjadi pada 2017 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah. Saat itu, Persib mencetak gol melalui tandukan Ezechiel N Douassel pada menit ke-27.

Namun, wasit tidak menganggapnya gol meski dalam tayangan ulang bola sudah menyentuh jaring gawang Persija.

[Baca juga: Pertandingan Klubnya Ivar Jenner FC Utrecht vs Ajax Amsterdam Dihentikan Gara-gara ini]

Lalu hal yang mirip terjadi pada laga Persija vs Persib pada 2021 di Stadion Manahan Solo lagi.

Berawal dari tendangan bebas yang dieksekusi oleh Marc Klok, bola sepakannya kemudian terlihat melewati garis gawang.

Namun, Andritany Ardhiyasa langsung mengeluarkan bola dari gawangnya dan kemudian ditendang oleh Marko Simic.

Wasit tidak menganggap itu sebuah gol dan memutuskan untuk tetap melanjutkan pertandingan.

[Baca juga: Persita vs Persis Solo: Dukungan untuk Palestina Ternoda dengan Kericuhan di Indomilk Arena]