Friday, September 20, 2024

[Baca Juga: Selain di iNews, Ini Link Live Streaming Gratis French Open 2023]

Bahkan, saking cintanya dengan lari, AHY membentuk komunitas dengan nama Garuda Finisher.

Garuda Finisher dibentuk AHY pada Mei 2013. Komunitas ini punya semboyan 'Tidak peduli seberapa cepat atau lambat kamu berlari, kamu harus sampai garis finish'.

"Saya memang hobi lari. Saya ingin mempromosikan gaya hidup sehat. Apalagi olahraga lari murah meriah. Tidak pakai sepatu pun bisa lari," ujar AHY.

Komunitas Garuda Finisher tidak hanya diikuti warga sipil, tapi banyak juga dari anggota kepolisian dan militer.

"Ini yang bikin Garuda Finisher unik. Di sini ada sipil, polisi, dan militer. Karena saya dari militer, lari menjadi bagian dari kehidupan," katanya.

Garuda Finisher didirikan bersamaan dengan peringatan Hari Jadi Brigade Infanteri Lintas Udara 17 Kostrad.



Artikel terkait