Sunday, October 06, 2024

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag tidak menurunkan Hojlund sebagai starter di laga melawan Newcastle United ini.

Pemain tim nasional Denmark itu baru diturunkan di babak kedua pertandingan menggantikan Anthony Martial.

Baca juga: [Profil Sir Bobby Charlton: Legenda MU yang Selamat dari Kecelakaan Pesawat di Munich]

Man United kalah 0-3 dari Newcastle ketika berlaga di Old Trafford.

Tentunya itu menjadi sebuah pukulan bagi pasukan Erik ten Hag sebab gagal bersinar di hadapan para fans sendiri.

Kekalahan tersebut membuat MU gagal melaju ke babak delapan besar.

Hal serupa juga terjadi ketika Man United kalah telak dari Manchester City dalam pertandingan pekan ke-10 Premier League.

Berstatus sebagai tim tuan rumah, MU kalah 0-3 dari The Citizens dalam laga Derby Manchester di Old Trafford.

Baca juga: [Aksi Fans Bentangkan Bendera Palestina Jadi Faktor Kemenangan Man United?]

Gagal mencuri pundi-pundi gol ke gawang Man City membuat Rasmus Hojlund dkk gagal mendulung tiga poin kemenangan.

Akibatnya, Man United tak beranjak dari peringkat delapan klasemen sementara Premier League 2023/24.