Saturday, October 05, 2024

www.SportCorner.id - Witan Sulaeman murka dengan pernyataan yang dilontarkan Ketua Umum Jakmania, Diky Soemarno.

Witan mengomentari sebuah postingan soal pernyataan Diky terkait kepindahan eks pemain FK Senica itu ke Bhayangkara FC.

"Berdasarkan info yang gue tau dari beberapa waktu lalu, peminjaman Witan ke Bhayangkara adalah kemauan pemain itu sendiri. Tapi lebih jelasnya, biar Persija dan Witan sendiri yang menyampaikan faktanya," ujar Diky.

"Kesepakatan peminjaman Witan sebelum putaran kedua dimulai. Menyebalkan karena Witan main bagus di 2 match terakhir dan Persija udah nemu ritme yang enak," katanya.

Diky mengklaim lagi bahwa kesepakatan peminjaman Witan ke Bhayangkara FC tak mungkin dibatalkan.

[Baca Juga: Innalillahi, Legenda Panahan Indonesia Kusuma Wardhani Tutup Usia]

"Gue juga udah minta untuk dibatalin peminjaman Witan setelah match lawan PSM, sayangnya memang semua perjanjian udah disepakati dan nggak mungkin dibatalkan," ucapnya.

"Peminjaman pemain nggak sepihak. Pasti ada kesepakatan dan persetujuan dari berbagai pihak, baik itu kedua klub dan pemain itu sendiri. Yang sering main game FIFA pasti tau kok hal kayak begini pas main jadi manajer di career moda," ungkapnya.

"Jadi pemahaman gue, kalau emang Witan nggak mau dipinjemin, dia nggak akan iyain kesepakatan itu. Tapi sekali lagi biarkan Persija dan pemain itu yang bicara sendiri seperti apa situasinya," pungkasnya.