Sunday, October 06, 2024

www.SportCorner.id - Berikut ini klasemen akhir Grup A Piala Dunia U-17 2023 usai Timnas U-17 Indonesia dipermalukan oleh Timnas U-17 Maroko.

Timnas U-17 Indonesia tumbang dari Timnas U-17 Maroko dengan skor akhir 1-3 di Gelora Bung Tomo Surabaya, Kamis 16 November 2023 malam WIB.

Tiga gol yang bersarang ke gawang Indonesia masing-masing dicetak oleh Anas Alaoui, Abdelhamid Ait Boudlal, dan Mohammad Zine El Abidine Hamony.

Sementara gol hiburan Tim Merah Putih dicetak oleh Muhammad Nabil Asyura di menit ke-42.

Sempat terjadi kontroversi handball yang dilakukan oleh pemain Maroko pada menit ke-56.

[Baca juga: Maroko Kubur Impian Garuda Muda ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-17]

Namun, wasit menganggap hal itu bukan handball setelah melalui review VAR.

Muhammad Iqbal Gwijangge dkk. gagal mengejar ketertinggalan dan harus mengakui keunggulan Maroko.

Dengan kekalahan tersebut, langkah Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 harus terhenti.

Tim asuhan Bima Sakti harus puas finis di peringkat ketiga Grup A dengan koleksi dua poin dari tiga pertandingan.

Pada dua laga sebelumnya, Indonesia hanya bermain imbang lawan Panama U-17 dan Ecuador U-17.

[Baca juga: Babak I: Gawang Garuda Bobol Gegara Penalti]