Friday, November 29, 2024

logo sportcorner

Di sisi lain, Manajer Road Racing Yamaha Motor Europe Andrea Dosoli mengatakan akan selalu memberikan dukungan bagi Toprak yang sudah bersama tim selama setidaknya empat musim.

"Kami akan sedih melihat Toprak meninggalkan Yamaha di akhir musim ini. Kami ingin melanjutkan apa yang telah menjadi kemitraan yang sangat sukses, dengan tujuan yang jelas yaitu gelar juara dunia untuk pebalap, pabrikan, dan tim yang kami menangkan bersama pada tahun 2021," kata Dosoli.

"Namun, seiring berjalannya negosiasi, menjadi jelas bagi kedua belah pihak bahwa Toprak termotivasi untuk menghadapi tantangan baru pada 2024 dan kami menghormati keputusannya," imbuhnya.

Dosoli menambahkan, meski kedua pihak akan menempuh jalan berbeda di akhir tahun, baik tim Yamaha dan Toprak kini sepenuhnya fokus pada pertarungan memperebutkan gelar WSBK 2023 yang segera dilanjutkan di Misano.

"Terakhir, saya ingin berterima kasih kepada Toprak atas nama Yamaha tetapi juga secara pribadi, atas kontribusinya yang tak ternilai untuk proyek WSBK kami. Ini adalah kenangan yang akan dihargai oleh semua orang di Yamaha. Kami berharap Toprak sukses untuk masa depan," ujar Dosoli.