Link Live Streaming Sprint Race MotoGP Valencia 25 November 2023
Berikut ini link live streaming sprint race MotoGP Valencia yang akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, 25 November 2023.
www.sportcorner.id - Berikut ini link live streaming sprint race MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo pada Sabtu, 25 November 2023.
Sprint race MotoGP Valencia dijadwalkan akan berlangsung mulai pukul 21.00 malam WIB.
Hasil sprint race MotoGP Valencia malam nanti akan berpengaruh besar dalam penentuan juara dunia MotoGP musim ini.
Hingga seri terakhir, terdapat dua pembalap yang sedang bersaing ketat dalam perburuan gelar juara, yakni Francesco Bagnaia dan Jorge Martin.
Pada balapan terakhir di Sirkuit Losail, Qatar, Bagnaia berhasil memperlebar jarak dengan Jorge Martin.
[Baca juga: Skenario Bagnaia Bisa Juara Dunia di MotoGP Valencia]
Jarak antara keduanya saat ini adalah 21 poin dari sebelumnya hanya berselisih tujuh poin!
Hal itu terjadi lantaran Jorge Martin gagal naik podium setelah menjalani balapan yang buruk di MotoGP Qatar pekan kemarin.
Sementara Bagnaia berhasil finis di peringkat kedua setelah berduel sengit dengan pembalap Gresini Racing, Fabio Di Giannantonio, yang tampil apik.
Tekanan besar ada di punggung Bagnaia dan Jorge Martin yang diprediksi bakal tampil habis-habisan di balapan terakhir.
Pada sesi practice hari pertama, Jumat kemarin, Jorge Martin tampil luar biasa dengan mengirim psy war kepada Bagnaia.
[Baca juga: Selisih Poin Bagnaia dan Jorge Martin Usai Race MotoGP Qatar]