Red Sparks Putus 5 Kekalahan Beruntun, Begini Kata Pelatih Ko Hee-jin

JungKwanJang Red Sparks akhirnya meraih kemenangan di putaran kedua kompetisi Liga Voli Korea Selatan atau V-League 2023.

Share:
Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin
Olahraga
Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin

Belakangan, penampilan Park Hye-min bisa dibilang menurun. Tapi, di laga kali ini, dia bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya.

"Park Hye-min punya semangat juang bagus, pergerakan dan koneksinya juga bagus. Jadi, saya memainkannya sebagai starter dan dia memberikan kemampuan 120 persen," ucapnya.

"Dia memainkan perannya dengan baik. Dia benar-benar mengubah permainan tim," ungkapnya.

Di laga ini, Megawati Hangestri menyumbang 30 poin sementara Giovanna Milana menambahkan dengan 24 poin sekaligus terpilih jadi MVP.

Park Hye-min, yang mendapat pujian dari Hee-jin, mengemas sembilan poin.

Setelah ini, Red Sparks akan memasuki putaran ketiga V-League 2023 menghadapi IBK Altos pada 2 Desember.


Baca Juga

Jakarta Lavani menang 3-0 atas Jakarta Bhayangkara Presisi di final four Proliga 2025 putra/foto: Vidio

Jadwal Final Four Proliga 2025, Sabtu 26 April