Wednesday, November 06, 2024

Servis eror dari Mar Josse membuat LavAni mampu menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

LavAni berbalik unggul dan menambah empat angka keunggulan menjadi 22-18.

Setelah mengambil time out, BIN Pasundan kembali mengejar ketertinggalan angka.

Dua poin beruntun berhasil dicetak BIN Pasundan 20-22 dari LavAni.

Servis ace Hendra Kurniawan menjadi kunci bagi LavAni memenangkan set pertama pertandingan dengan skor 25-22.

Set kedua diawali dengan poin pembuka dari LavAni.

LavAni membuat BIN Pasundan tertinggal empat angka dari mereka 9-5.

LavAni kembali menjauhkan jarak 12-9 atas BIN Pasundan.

Baca juga: [Hasil Final Four Livoli: Petrokimia Bikin Popsivo Polwan Mati Kutu]

BIN Pasundan semakin tertinggal jauh, mereka memiliki selisih empat poin.

Poin kemenangan berhasil didapatkan LavAni di set kedua dengan 25-20.

LavAni unggul 8-3 di awal set ketiga.

BIN Pasundan kehilangan arah, mereka tertinggal 14 poin dari LavAni.

Ketertinggalan itu tak mampu dikejar BIN Pasundan, 9-23.

LavAni berhasil mengakhiri set ketiga dengan skor 25-10 atas BIN Pasundan.