Tuesday, September 17, 2024

Veda harus puas finis di peringkat ketiga. Sementara juara kelas AP250 adalah Rheza Danica Ahrens disusul Herjun.

[Baca juga: Veda Ega Pratama Resmi Membalap di Red Bull Rookies Cup 2024]

Sekilas mengenai Red Bull Rookies Cup

Ajang ini pertama kali digelar pada 2007 dan diikuti oleh pembalap muda yang ingin naik kelas ke balapan utama Moto3 di MotoGP.

Red Bull Rookies Cup telah melahirkan deretan pembalap top hingga tampil di MotoGP.

Beberapa di antaranya adalah Johann Zarco, Brad Binder, Joan Mir, Enea Bastianini, dan Jorge Martin.

Nama terakhir bahkan jadi salah satu kandidat juara MotoGP 2023 lalu.

Jorge Martin bersaing ketat dengan Francesco Bagnaia meski akhirnya hanya finis sebagai runner-up.

Jorge Martin mencatatkan rekor di ajang balap Red Bull Rookies Cup pada 2013 dan 2014.

Pembalap asal Spanyol itu mengukir rekor perolehan poin terbanyak dalam satu musim dan poin terbanyak secara keseluruhan.

[Baca juga: Tak Punya Kaki Kiri, Begini Cara M Fadli Oper Gigi di Motor Balapnya]