Tuesday, November 26, 2024

www.SportCorner.id - Alaa Alqajdar menjadi satu dari empat pencetak gol Libya yang membobol gawang Indonesia dalam laga uji coba di Mardan Sports Complex Turki.

Dalam pertandingan yang berlangsung pada Selasa, (2/1/2024), Timnas Libya menang telak 4-0 atas Skuat Garuda.

Empat gol Libya dicetak oleh Ahmed Ekrawa (24'), Omar Alkhoja (58'), Nour Al Din Ahmed Mohammed Al Qulaib (89') dan Alaa Alqajdar (90+2).

Salah satu pemain yang paling disorot oleh mata suporter adalah Alqajdar.

Pasalnya, Alqajdar berhasil mengukir namanya di papan skor pertandingan lewat gol spektakuler yang diciptakannya.

Baca juga: [Hasil Indonesia vs Libya: Gol Spektakuler Hiasi Kekalahan Telak Garuda]

Gol Alqajdar tercipta di menit-menit akhir injury time.

Itu terjadi ketika Alqajdar menerima umpan blunder dari salah satu pemain Timnas Indonesia.

Ia langsung melepaskan si kulit bundar dari tengah lapangan.

Alhasil, bola tersebut berhasil bersarang di gawang lawan dan tak mampu dihalau oleh kiper Garuda, Syahrul Trisna.

Itu menjadi gol keempat Libya yang menghiasi penderitaan Timnas Indonesia di laga uji coba pertama mereka.

Baca juga: [Profil Ahmed Ekrawa, Pemain Timnas Libya Pembobol Gawang Indonesia]