Ini Akun IG Alaa Alqajdar, Pencetak Gol Spektakuler ke Gawang Garuda

Alaa Alqajdar menjadi satu dari empat pencetak gol Libya yang membobol gawang Indonesia dalam laga uji coba di Mardan Sports Complex Turki.

Share:
Alaa Alqajdar, Pencetak Gol Timnas Libya
Bola
Alaa Alqajdar, Pencetak Gol Timnas Libya

Gol Alqajdar sekaligus menjadi penutup laga antara Timnas Indonesia vs Timnas Libya.

Nama Alqajdar kurang terkenal di mata pecinta sepak bola Indonesia.

Tapi, ia cukup dikenal oleh para pecinta sepak bola Libya.

Alqajdar merupakan pemain Timnas Libya yang juga berkarier di Liga Sepak Bola Libya bersama Al Ittihad SC.

Pemain kelahiran 19 Februari 1998 itu dipercayakan mengenakan nomor punggung 14 ketika memperkuat Al Ittihad SC Libya.

Baca juga: [Rangking FIFA Indonesia Jika Berhasil Kalahkan Libya]

Tak hanya meniti karier sebagai pesepakbola profesional, pemain berusia 25 tahun itu kerap aktif dalam bersosial media.

Salah satu akun sosial media yang dimilikinya adalah Instagram.

Alqajdar memiliki hampir 12 ribu pengikut dalam akun sosial media Instagramnya.

Ia rajin membagikan momen kegiatannya bersama Timnas Libya dan juga klubnya, Al Ittihad SC.

Selanjutnya, Alaa Alqajdar akan kembali tampil untuk Timans Libya di laga uji coba kedua melawan Indonesia pada Jumat, (5/1/2024).
 


Baca Juga

David da Silva Masuk Nominasi Pemain Terbaik Liga 1 2023/2024

David Da Silva Cedera Jadi Peringatan Buat Persib?

Latihan Timnas Indonesia U-17 di Arab Saudi/Media PSSI

Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Asia U-17

Logo Piala Asia U-17 2025/AFC

Negara yang Paling Sering Juara Piala Asia U-17