Saturday, November 23, 2024

VR46 dan Ducati Siap Teken Kontrak Baru, Bye-bye Yamaha?
MotorSports

VR46 dan Ducati Siap Teken Kontrak Baru, Bye-bye Yamaha?

  • Izzuddin Faruqi Adi Pratama - 14/02/2024, 07:33
    Durasi Baca: 2 Menit
Dua pembalap tim Pertamina Enduro VR46 di tes pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Sepang/foto: Twitter tim VR46.

"Ini sedang didiskusikan. VR46 bilang pada kami ingin terus membersamai. Semua keputusan ada di tangan orang-orang Valentino Rossi dan juga Gigi. Kami mau perpanjangan untuk dua tahun," ungkap Davide Tardozzi sebagai manajer pabrikan Ducati.

Gigi yang dimaksukd adalah genemar manager dari Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, dan yang bersangkutan pun secara jelas ingin terus menggadeng VR46.

"Tidak akan mudah, namun kami sedang mengerjakan soal kontrak baru. Banyak yang berminat pada tim ini. Kita lihat saja nanti," beber Dall'Igna.

Baca juga: Sedih Tiggalkan Honda, Marquez Bocorkan Sosok yang Paling Dirindukan

Sementara itu respon dari VR46 adalah sebagai berikut. "Kami bahagia bersama Ducati. Tidak ada yang ditutupi tapi memang benar ada pendekatan dari manufaktur lain. Tidak masalah, karena itu artinya kami bekerja dengan baik," ujar Pablo Nieto selaku manajer tim.

VR46 menunjukkan progres apik di MotoGP 2023 lalu. Marco Bezzecchi menduduki peringkat ketiga klasemen poin sembari mengumpulkan enam podiun dimana tiga di antaranya berstatus juara seri.