www.SportCorner.id - Meski diprediksi bisa kembali kompetitif di MotoGP 2024 usai meninggalkan Honda untuk pindah ke Ducati, Marc Marquez masih punya satu rintangan besar.
Riwayat cedera tangan parah bisa menghantui rider Gresini Racing itu untuk benar-benar memaksimalkan potensi mesin unggul motor barunya.
Cedera patah lengan kanan Marcquez derita saat menjalani seri pembuka MotoGP 2020 di Spanyol. Tidak hanya harus mensudahi musimnya saat itu juga, The Baby Alien pun harus merasakan trauma yang mengubah kariernya secara drastis.
Karena kecelakaan itu juga Marquez harus menjalani empat kali operasi demi melakukan penyembuhan. Setelah pulih pun ia masih harus menjalani adaptasi cara berkendara baru agar tidak kembali kambuh.
Maka jangan heran jika Marquez dalam dua tahun terakhir tidak pernah juara seri sama sekali. Paling banter ia hanya bisa meraih podium ketiga sekali di MotoGP 2023.
Baca juga: Sama-sama Ogah Pisah, Ducati & Bagnaia 100% Santai soal Kontrak Baru
GP Mag membocorkan jika saat ini kekhawatiran Ducati pada Marquez bukan masalah kemampuannya menyesuaikan diri dengan motor namun justru cederanya. Jika dalam kondisi normal, rider 31 tahun itu akan bisa menjalani transisi yang lebih mulus lagi.