Saturday, November 23, 2024

Tak Cuma Soal Adaptasi, Masalah Ini Juga Bisa Hambat Marquez di Ducati
MotorSports

Tak Cuma Soal Adaptasi, Masalah Ini Juga Bisa Hambat Marquez di Ducati

  • Izzuddin Faruqi Adi Pratama - 28/02/2024, 12:55
    Durasi Baca: 2 Menit
Meski dinyatakan fit, namun Marc Marquez sepertinya masih menyimpan keraguan soal bisa atau tidaknya ia membalap di MotoGP Jerman 2024.

"Sumber akurat mengonfirmasi kepada GP Mag bahwa problem utama Marc Marquez bukanlah kurangnya kemampuan adapatas di Ducati, melainkan kondisi lengan kanannya yang sudah empat kali diebdah sejak 2020," tulis GP Mag.

Marquez sebenarnya juga sudah cukup sadar mengenai masalah ini. Itulah kenapa ia enggan memasang target terlalu tinggi untuk MotoGP 2024.

"Saya tidak mengelak, ini adalah lengan yang sudah jalani empat kali operasi," ungkap Marquez saat ditemui Motosan.

"Harus dirawatdengan baik, tetapi saya bisa menjalani pramusim yang baik dan beberapa tes yang bagus," tambah sosok yang baru berulangtahun pada 17 Februari lalu itu.

Baca juga: Ingin Saingi Bagnaia, Martin Harus Kurangi Crash di MotoGP 2024

"Secara realistis, Gresini dan saya ingin memperjuangkan posisi kelima atau keenam. Ini masih bisa berubah-ubah, karena segalanya dinamis," sambungnya lagi.

"Masih ada empat sampai lima pembalap yang berada Ducati dengan saya dan saya bisa belajar banyak dari mereka," pungkas enam kali juara kelas premier MotoGP tersebut.