Usai Foto Bareng, Lewis Hamilton Berani Goda Rose BLACKPINK
Pembalap F1, Lewis Hamilton menggoda Rose BLACKPINK usai keduanya bertemu dalam satu acara Rimowa di Seoul, Korea Selatan.
Hingga artikel ini diterbitkan, postingan tersebut berhasil mendapatkan hampir 1,5 Juta likes dan sembilan ribu komentar.
Menariknya, usai berada dalam satu acara yang sama, Hamilton justru berani menggoda Rose.
Itu terlihat dalam kolom komentar Instagram milik Rose.
Dalam postingan tersebut, Rose memamerkan beberapa foto saat dirinya mengenakan outfit dress abu-abu di acara Rimowa.
Lalu, Hamilton mengomentari postingan tersebut dengan membubuhkan emot love.
Baca juga: [Media Korsel Takjub Kaget dengan Popularitas Red Sparks di Indonesia]