Sunday, October 06, 2024

Dengan demikian, tim juara, runner-up, dan peraih peringkat ketiga masing-masing otomatis ke Olimpiade 2024.

Skenario kedua terjadi jika Timnas U-23 gagal meraih kemenangan ketika menghadapi Uzbekistan senin malam nanti.

Maka, tiket ke Olimpiade akan diperebutkan melalui jalur peringkat ketiga.

Nantinya, Garuda Muda akan bertanding dengan tim lain yang kalah di babak semifinal.

Pertandingan perebutan peringkat ketiga dijadwalkan pada Kamis (2/4/2024) malam WIB.

[Baca juga: Kalah dari Shin Tae-yong, Skandal Pelatih Korsel U-23 Ini Terbongkar!]

Skenario ketiga atau peluang terakhir untuk mendapatkan tiket ke Olimpiade 2024 adalah melalui jalur playoff.

Ini terjadi ketika Timnas U-23 kalah dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Adapun lawan yang dihadapi di babak playoff adalah wakil Afrika, Guinea, pada 9 Mei 2024 mendatang di Prancis.