Akan tetapi Los Che harus bermain dengan 10 pemain saja di paruh kedua setelah kiper andalan asal Georgia, Giorgi Mamardashvili, pada injury time babak pertama usai menghalani peluang emas Yamine Yamal secara ilegal.
Inilah yang membuat Barcelona punya peluang besar untuk comeback dan keunggulan jumlah pemain benar-benar bisa dimanfaatkan tuan rumah.
Lewandowski menyamakan skor di menit ke-49 namun gol kedua dan ketiganya baru lahir di menit ke-82 dan 90+3. Lesakan pamungkas sang striker lahir dari sebuah tendangan bebas nan akurat.
Baca juga: Rating Pemain Timnas U-23 usai Digasak Uzbekistan: Siapa Terendah?
Menurut catatan Opta, Lewandowski menjadi pemain yang berhasil memenangkan poin terbanyak bagi klubnya di La Liga 2023/2024.
Barcelona akan kehilangan 17 poin tanpa gol-gol eks Bayern Munchen itu. Jauh lebih krusial ketimbang sumbangan 14 poin Jude Bellingham untuk Real Madrid via 17 gol.
Statistik Barcelona vs Valencia
Tembakan: 27-5
Tembakatn Tepat Sasaran: 13-3
Penguasaan Bola: 80%-20%
Umpan: 738-186
Umpan Akurat: 90%-58%
Pelanggaran: 12-5
Kartu Kuning: 1-0
Kartu Merah: 0-1
Offside: 2-2
Sepak Pojok: 15-1