Saturday, November 23, 2024

Jalannya balapan

Andi Gilang tampil apik di balapan Race 1 ini. Ia mampu mempertahankan posisi empat sampai lap ke

Bendera merah alias red flag terpaksa dikibarkan saat balapan memasuki lap kedua.

Hal itu terjadi lantaran adanya crash antara Nakarin Atiratphuvapat dengan Yuki Kunii.

Atas insiden crash itu, pihak ARRC memutuskan untuk mematok lap baru, yakni sembilan lap. Yang berarti, adanya pengurangan dua lap di kelas ASB1000 ini.

Baca juga: [Hasil Race 1 UB150 ARRC 2024 Jepang di Sirkuit Motegi]

Usai jeda selama 23 menit, balapan Race 1 ASB1000 kembali dilanjutkan.

Andi merosot ke urutan kedelapan. Dan menelan pil pahit saat balapan sisa tersisa tujuh lap.

Sementara itu, Sho Nishimura asal Jepang berhasil finis di urutan pertama dan dibuntuti oleh Nakarin Atiratphuvapat di posisi ketiga.

Sementara itu Hafiz Syahrin sukses merebut podium tiga di Race 1 ARRC Jepang kelas ASB1000.

Berikut hasil Race 1 ASB1000 ARRC 2024:

1. Sho Nishimura
2. Nakarin Atiratphuvapat
3. Hafizh Syahrin Abdullah
4. Soichiro Minamimoto
5. Azlan Shah Kamaruzaman
6. Muhammad Zaqhwan Zaidi
7. Passawit Thitvararak
8. Lachlan Epis
9. Kasma Daniel Kasmayudin
10. Shota Yokoyama
11. Osama Mareal