[Baca Juga: Update Story IG tentang Indonesia, Tijjani Reijnders Lagi Caper?]
Thailand berhasil mencetak gol di menit ke-33. Diawali kesalahan Malual Nichola dalam mengontrol bola, Poramet Laoongdi bisa merebut bola di kotak penalti dan sepakannya menghujam gawang Australia.
Australia menyamakan skor di penghujung babak pertama. Tendangan keras Macnicol dari luar kotak penalti menghujam ke pojok kanan gawang Thailand.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Menit ke-50, Australia mendapat peluang bagus mencetak gol. Tapi, bola hasil tendangan bebas Malual membentur mistar.
Australia bisa mencetak gol di menit ke-77 melalui Anthony Didulica. Tapi, wasit menganulir karena dalam prosesnya terjadi handball.
[Baca Juga: Hasil Piala AFF U-16: Bantai Vietnam, Indonesia Raih Peringkat Tiga]
Skor imbang 1-1 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
Pertandingan dilanjutkan ke babak adu penalti. Australia berhasil menjadi pemenang setelah dalam adu penalti menang dengan skor 8-7.