[Baca Juga: Semifinal Piala Presiden 2024: Head to Head Borneo FC vs Persija]
Apapun gelar yang berhasil diraih, Indra Sjafri selalu mengucapkan syukur.
"Trofi dan medali untuk para pemain yang berusaha, bekerja keras, di mana tim ini dipersiapkan lebih kurang tujuh bulan ya, dari mulai Januari," ucapnya.
"Tentu juara AFF ini menjadi modal baik kita untuk bisa lebih percaya diri lagi agar lolos ke Piala Asia. Kami sangat yakin," ungkapnya.
Setelah juara Piala AFF U-19 2024, Indra Sjafri akan langsung mengalihkan fokus pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Indonesia berada satu grup dengan Timor Leste, Maladewa, dan Yaman. Pertandingan akan dihelat pada 21-29 September 2024 di Jakarta.