Friday, September 20, 2024

Profil Lianne Tan

Baca Juga: [Ngerinya China di Bulutangkis Olimpiade Paris 2024]

Sejatinya, Lianne Tan merupakan atlet bulutangkis putri kelahiran Belgia yang memiliki darah Indonesia dari sang ayah, Henk Tan.

Lianne Tan dapat mengerti dapat bahasa Indonesia karena sering diajak ayah dan ibunya, Maria Meyers, berlibur ke Indonesia.

Tak hanya darah Indonesia, bahkan bakatnya dalam bermain badminton juga diturunkan dari sang ayah.

Bakat sang ayah tak hanya menurun kepada Lianne, melainkan juga kepada saudara laki-lakinya, Yuhan Tan, yang sempat berkompetisi dengannya di Olimpiade London 2012.

Pebulutangkis yang lahir pada 20 November 1990 itu memiliki prestasi yang mentereng selama bermain tepok bulu. Diketahui, Lianne sukses meraih medali perak di European Games 2015 Azerbaijan.