Tuesday, September 10, 2024

www.SportCorner.id - Imane Khelif sukses mengantongi tiket ke babak final di Olimpiade Paris 2024 usai tersandung skandal gender.

Kontroversi tentang Imane Khelif di kompetisi cabor tinju putri Olimpiade 2024 tak henti-hentinya ramai diperbincangkan di media sosial.

Terbaru, Imane Khelif sukses membungkam kecaman para netizen setelah mengalahkan Janjaem Suwannapheng di babak semifinal tinju putri pada Rabu (7/8/2024) dini hari WIB.

Bertanding di Ronald-Garros Stadium, Khelif menang dengan angka mutlak 0-27, 30-26, 30-27, 30-27, 30-27) usai tiga ronde menghadapi Suwannapheng.

Baca Juga: [Profil Li Fabin, Pesaing Berat Eko Yuli di Angkat Besi Olimpiade 2024]

Sontak, kemenangan Khelif ini sukses mencuri perhatian para pecinta olahraga dunia. Tapi, mereka justru menyoroti lawan dari Khelif, Janjaem Suwannapheng.

Petinju asal Thailand itu menuai beragam reaksi positif dari para penggemar usai laga di babak semifinal rampung.

Kepastian itu dapat dilihat melalui unggahan akun salah satu fans @sighyam di X (Twitter) pada Rabu (7/8/2024) yang menunjukkan kedua petinju itu saling menunjukkan rasa hormat.

Bahkan, Khelif dan Suwannapheng juga berfoto bersama dan diunggah pada akun pribadi @janjaem_boxing.

Unggahan Suwannapheng tersebut dibanjiri komentar dukungan dari para fans Aljazair yang merasa kagum dengan supportnya untuk Khelif.