Saturday, November 23, 2024

"Hanya ada satu calon yaitu Pak Fadil Imran yang didukung oleh 34 Pengprov sehingga pleno tadi disahkan hanya satu [calon] ketua umum," ungkap ketua Pengarah Munas PBSI, Eduart Wolok.

"Otomatis ditetapkan sebagai ketua umum terpilih secara aklamasi yang disetujui oleh 38 pengprov secara aklamasi untuk menjadi ketua umum PBSI 2024-2028," ujarnya.

[Baca Juga: Dinilai Tutup Mata dan "Menjilat" Pemerintah, Greysia Polii Trending]

Profil Fadil Imran

Fadil Imran adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 27 Maret 2023 menjabat sebagai Kepala Badan Pemelihara Keamanan Polri.

Fadil Imran menempuh pendidikan AKABRI pada tahun 1991 dan sempat mengenyam pendidikan di PTIK dan SESPIM. Dia juga menjadi murid di Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi Sespim Lemdiklat Polri pada tahun 2015.

Fadil Imran adalah lulusan akademi polisi (Akpol) 1991. Jabatan terakhir jenderal bintang tiga ini adalah Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya.

Fadil Imran awalnya menjabat sebagai Wakasat Sabhara Polres Metro Jakarta Barat. Di tahun 1999, dia menjabat sebagai Kapolsek Metro Cengkareng dan pindah ke Kapolsek Metro Tanah Abang di tahun 2002.

Di tahun 2008, Fadil Imran menjabat sebagai Kasat III Ditreskrimum Polda Metro Jaya sekaligus Kapolres KP3 Tanjung Priok.