Saturday, November 23, 2024

Di Kejuaraan Dunia Junior 2024, ada dua kategori yang dipertandingkan, yakni beregu (Suhandinata Cup) dan perorangan (Eye-Level Cups).

Dari 22 nama atlet yang dikirim PBSI, semuanya sudah pernah tampil di ajang Kejuaraan Asia Junior 2024 yang diselenggarakan di Yogyakarta.

Para pemain yang akan tampil di Kejuaraan Dunia Junior 2024 sudah berlatih di Pelatnas PBSI di Cipayung sejak 17 Juli lalu.

Pada Kejuaraan Dunia Junior tahun lalu di Washington, Amerika Serikat, tim beregu Indonesia meraih medali perak setelah kalah dari China.

Di nomor perorangan, Indonesia meraih satu medali emas, satu medali perak, dan satu medali perunggu. Emas dipersembahkan Alwi Farhan di tunggal putra.

[Baca Juga: Vanja Bukilic Rela Mengalah dengan Megawati di Red Sparks]

Hasil Lengkap Undian Kejuaraan Dunia Junior 2024

Grup A: China, Korea, Australia, Hong Kong, Ghana

Grup B: Prancis, Chinese Taipei, Singapura, Armenia, Slovenia

Grup C: Malaysia, Belanda, Mongolia, Norwegia, Estonia

Grup D: Uni Emirat Arab, Denmark, Selandia Baru, Kepulauan Cook, Trinidad dan Tobago

Grup E: India, Turki, Peru, Maurituius, Azerbaijan

Grup F: Indonesia, Polandia, Sri Lanka, Makau, Mariana Utara

Grup G: Jepang, Slovenia, Latvia, Inggris, Uganda

Grup H: Thailand, Amerika Serikat, Filipina, Vietnam, Portugal