Aryono menilai, masih ada beberapa kekurangan yang harus diperbaiki. Apalagi di turnamen-turnamen selanjutnya, pemain-pemain unggulan pasti sudah ikut serta.
[Baca Juga: Cerita Ganda Putra Indonesia Sulit Cari Makan di Korea]
"Defend-nya perlu ditingkatkan lagi. Untuk segi penyerangan mereka relatif sudah bagus. Permainan depan juga sudah bagus. Meskipun begitu harus tetap ditingkatkan, terutama di sektor pertahanan dan drive," ucapnya.
Sementara itu, Aryono menilai Fikri/Daniel penampilannya sudah cukup bagus. Tapi, dia berharap permainan di depan, khususnya Fikri, harus lebih bagus.
"Untuk Fikri/Daniel performanya juga sudah bagus. Mereka sudah menampilkan permainan yang bagus hingga lolos ke semifinal. Cuma dari sisi permainan depan, Fikri juga harus ditingkatkan lagi," ujarnya.
"Ini agar Daniel lebih leluasa menyerang dari garis belakang. Daniel sebagai pemain belakang memiliki serangan yang bagus. Jadi Fikri harus lebih fokus lagi di permainan depan," katanya.
"Selain itu defend-nya Fikri/Daniel juga perlu diperbaiki lagi. Mudah-mudahan ke depan untuk pertandingan selanjutnya mereka bisa lebih in lagi. Rotasinya bisa lebih baik lagi."
[Baca Juga: Semifinal Korea Open 2024, Loe/Bagas Berpeluang Hadapi Rekan Sendiri]