Sunday, September 29, 2024

[Baca Juga: Daftar Negara ASEAN yang Tersingkir dari Kualifikasi Piala Asia U-20]

Sementara itu, Persib akan menghadapi tim yang belum pernah meraih kemenangan sekaligus juru kunci klasemen, yakni Madura United.

Dengan modal kemenangan atas Persija Jakarta di laga sebelumnya, Persib percaya diri bisa melanjutkan tren kemenangan itu saat berhadapan dengan Madura United.

Di sisi lain, Madura United tampaknya masih berusaha agar bisa merengkuh kemenangan pertamanya pada musim ini.

Selain meraih kemenangan, Laskar Sape Kerrab juga berambisi membalaskan dendamnya ke Persib saat tumbang di final Championship Series musim lalu.

Meski secara performa Persib lebih menanjak, Maung Bandung tetap harus waspada dengan dua misi yang dibawa oleh Madura United.

[Baca Juga: Klasemen Grup F: Timnas Indonesia U-20 Berpotensi Lolos Piala Asia!]