Keberhasilan keduanya gagal diikuti sembilan negara ASEAN lainnya yang harus tersingkir di babak kualifikasi ini, salah satunya Vietnam yang mengalami nasib nahas.
Andai tak tumbang di laga terakhir grup A melawan Suriah atau Timnas Indonesia U-20 menang atas Yaman, maka Vietnam dipastikan lolos via jalur Runner Up grup terbaik.
Baca Juga: [Klasemen Runner Up Grup Kualifikasi Piala Asia U-20: Vietnam Apes!]
Terlepas dari kegagalan Vietnam itu, selain Indonesia dan Thailand ada 14 negara lainnya yang berhasil lolos ke Piala Asia U-20 2025.
Usai pertandingan di kualifikasi rampung, hasil pembagian pot untuk persaingan di Piala Asia U-20 China 2025 telah dirilis.
Total terdapat empat pot yang masing-masing dihuni oleh empat tim berbeda. Tapi, jadwal drawing baru akan dilaksanakan pada Minggu (17/11/2024) mendatang.
Indonesia sendiri masuk ke dalam Pot 3, bersama Arab Saudi yang juga menjadi lawan Timnas Senior di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Berikut hasil pembagian pot Piala Asia U-20 2025 di China:
Baca Juga: [Timnas Indonesia Jadi ‘Raja ASEAN’ di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025]